DPC APDESI Barito Timur Gelar Muscab Ke I, Ini Tujuannya

Kamis, 30 November 2023 - 21:09 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Barito Timur, MNP – Sekretaris Daerah Kabupaten Barito Timur, Panahan Moetar resmi membuka Musyawarah Cabang (Muscab) ke-I Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Asosiasi Pemerintah Desa Seluruh Indonesia (APDESI) kabupaten Barito Timur (Bartim) provinsi Kalimantan Tengah.

Dalam sambutannya, Panahan Moetar mengatakan bahwa dengan adanya Muscab dengan kepengurusan yang baru dapat memberi kontribusi demi kemajuan pembangunan di Bartim.

“Nah sekarang sudah mendekati masa akhir maka dibentuklah hari ini mereka akan bermusyawarah untuk memilih kepengurusan baru, kami berharap kepengurusan ini juga nantinya secara keseluruhan menghasilkan suatu keputusan yang baik untuk kemajuan terutama untuk desa-desa kita di Kabupaten Barito Timur,” ucap Panahan.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Menurutnya yang perlu dilakukan APDESI secara khusus di Bartim yakni, pertama tugas mereka adalah berkoordinasi antara semua kepala desa sehingga terjadi hubungan komunikasi pembangunan yang bersinergi antar desa.

“Selanjutnya, mereka tetap fokus kepada anggaran desa untuk mereka melakukan kegiatan-kegiatan yang terkoordinasi di antara desa,” kata Panahan Moetar di objek Wisata Luaw Banse, kecamatan Dusun Timur, Kamis 30 November 2023.

Dirinya menyebut, untuk versi Kabupaten, sesuai dengan tugas mereka dalam mengusulkan yang menjadi tugas dan kewenangan kabupaten dan apabila di desa itu ada wilayah kewenangan dari provinsi.

“Mereka akan menyampaikan sesuai dengan sistem perencanaan kita dan nanti Pemerintah Kabupaten akan melanjutkan ke provinsi maupun ke pusat,” jelas Panahan.

Selepas pembukaan, Ketua DPC APDESI Bartim, Yapapes mengatakan bahwa di Kabupaten Barito Timur sudah terbentuk DPC APDESI pada tahun 2020.

“Namun, kendala situasi masa pandemi terkait Covid-19 dan di tahun 2022 pengurus Provinsi melaksanakan Musyawarah daerah dan untuk memenuhi struktur maka pengurus DPC dipercayakan untuk menjabat sebagai ketua APDESI Bartim,” ungkapnya.

Yapapes menuturkan, ini sebuah kebanggan bahwa di Barito Timur sudah ada APDESI sebagai wadah para kepala desa berkomunikasi mewujudkan suatu harapan dan menjalankan amanah yang sudah dipercayakan oleh masyarakat kepada para kepala desa.

“Selaku ketua DPC ABDESI Bartim saya sampaikan ucapan terima kasih atas dukung seluruh kepala desa sehingga kegiatan bisa ini bisa berjalan dengan baik,” ujarnya.

Pada kesempatan sama, Ketua Panitia Pelaksana Muscab DPC APDESI ke I, Marinus menjelaskan, kegiatan ini diharapkan dapat membentuk satu pemikiran sesuai program yang terencana dalam menjalankan kebijakan dan kehadiran APDESI dapat mempererat silahturahmi dan bersinergi dengan semua element.

“Kami melaksanakan musyawarah cabang APDESI di Kabupaten Barito Timur dengan harapan bahwa pelaksanaan musyawarah cabang ini dapat berjalan dengan baik, kemudian ada tersusun program yaitu terkait dengan keselarasan program Pusat, Provinsi, Daerah sampai ke Desa,” tutur Marinus.

Dijelaskan, kehadiran APDESI dapat membentuk keselarasan, bahu-membahu menjalankan kebijakan terutama yang terkait dengan masalah batas Desa.

Lanjut Marinus, APDESI ini nanti di Barito Timur sebagai asosiasi atau wadah untuk menjalin komunikasi, saling bersinergi antar seluruh stakeholder dan seluruh elemen masyarakat.

“Itulah gunanya APDESI ini, dan tidak cuma itu, Badan Permusyawaratan Desa pun boleh bergabung dengan APDESI untuk satu tujuan, membangun dari desa selaras dengan program nawacita,” tandasnya.

Loading

Facebook Comments Box

Penulis : Adi Suseno

Editor : Redi Setiawan

Berita Terkait

Kasus Bullying di Cibatu Garut, Ini Keterangan Kuasa Hukum Para Terduga Pelaku
Ketum Indoboxing Lagga Inau Minta Hukum Berat Pelaku Kasus Rudapaksa Santriwati
DPRD Sahkan Penetapan Pasangan Bupati dan Wakil Bupati Pakpak Bharat Periode 2025 -2030
Rakor Virtual Zoom, Penanaman Bibit Jagung Serentak 1 Juta Hektare di Pakpak Bharat
Wabup Pakpak Bharat Hadiri Rakor Percepatan Produksi Ketahanan Pangan bersama Kemenpan RI dan Polri
Buka Stand Bank Sampah, Dinas Lingkungan Hidup Kota Tasikmalaya Dukung Acara Ngabuana
Pengajian Bulanan, Tingkatkan Ketaqwaan dan Silaturahim Pengurus dan Pedagang Pasar Leuwiliang
Kapolres Bartim Cek Senpi, Verifikasi Administrasi Simsa

Berita Terkait

Selasa, 14 Januari 2025 - 00:30 WIB

Kasus Bullying di Cibatu Garut, Ini Keterangan Kuasa Hukum Para Terduga Pelaku

Selasa, 14 Januari 2025 - 00:16 WIB

Ketum Indoboxing Lagga Inau Minta Hukum Berat Pelaku Kasus Rudapaksa Santriwati

Senin, 13 Januari 2025 - 21:49 WIB

DPRD Sahkan Penetapan Pasangan Bupati dan Wakil Bupati Pakpak Bharat Periode 2025 -2030

Senin, 13 Januari 2025 - 21:39 WIB

Rakor Virtual Zoom, Penanaman Bibit Jagung Serentak 1 Juta Hektare di Pakpak Bharat

Senin, 13 Januari 2025 - 19:40 WIB

Wabup Pakpak Bharat Hadiri Rakor Percepatan Produksi Ketahanan Pangan bersama Kemenpan RI dan Polri

Berita Terbaru