Ciamis, MNP – Pemdes Pasirtamiang bersama Karang Taruna Dangiang Miang Kecamatan Cihaurbeuti Kabupaten Ciamis melaksanakan Lintas Alam sebagai tema dari Penyuluhan Narkoba oleh BNN sekaligus dalam rangka Hari Jadi Ciamis ke 381.
Arifin Kepala Desa Pasirtamiang mengatakan, intinya penyuluhan untuk berhati hati terhadap narkotika dan narkoba, karena terindikasi setiap wilayah yang berbatasan secara umum itu beresiko manjadi titik peredaran.
“Akhirnya kami melaksanakan sosialisasi terhadap masyarakat untuk lebih memahami dan menyadarkan bahwa kita sebaiknya menghindari hal hal yang termasuk kepada kategori narkoba,” terang Arifin.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Kata dia, sebenarnya data yang akurat dan detail belum menerima, hanya ini untuk antisipasi, meskipun dikatakan bebas, pada dasarnya desa Pasirtamiang sudah terindikasi terdengar letupan ke arah penggunaan obat terlarang.
“Mudah mudahan setelah ada kegiatan penyuluhan Narkoba dari pihak BNN, masyarakat semakin memahami bahwa menkonsumsi obat terlarang akan membahayakan fisik juga mental,” tegas Arifin.
Ditempat sama, Heri Kusyadi Sekretaris Desa Pasirtamiang mengungkapkan, penyuluhan ini karena beberapa tahun ini wilayahnya terdapat kasus penyalahgunaan narkoba sejenis obat warung yang dikemas.
“Tujuannya untuk menghambat atau meminimalisir supaya kasus ini tidak terlarut larut. Adapun pelaksanaan dari Dana Desa,” imbuhnya.
Sementara itu, Ence Tasripin sebagai Majelis Pertimbangan Karang taruna Desa Pasirtamiang berharap dengan adanya penyuluhan dari BNN, dapat mempersempit ruang gerak narkoba, khususnya di Wilayah Desa Pasirtamiang.
“Mudah mudahan kejadian yang belakang tidak terulang lagi, bisa di jadikan evaluasi,” ucap Ence.
Dirinya bersyukur masyarakat menyambut baik Penyuluhan ini dengan harapan anak anak muda dan pemula mengerti dampak negatifnya dari narkoba tersebut.
Ence itu mengucapkan terimakasih kepada BNN Kabupaten Ciamis yang telah meluangkan waktunya untuk memberikan pengarahan kepada anak muda, khususnya desa Pasirtamiang .
“Terimakasih juga kepada segenap jajaran aparatur desa yang sudah mempersiapkan waktu dan tempat untuk acara penyuluhan tersebut,” tandasnya.
Selanjutnya, Arin Rinjani.,SH Ketua Karang Taruna Dangiang Miang menyebut, dibuatnya acara ini bukan hanya karena bahaya narkoba, tetapi sudah menjadi isu nyata yang harus dijauhi oleh remaja.
“Alhamdulillah, tindak lanjut dari kegiatan ini tadi dari pihak BNN kabupaten Ciamis sudah berencana ada Program Desa Bersinar untuk wilayah binaannya,” pungkasnya. (Wk).