Pembinaan Kader Posyandu Aster, Tekan Stunting di Desa Karangmulya

Senin, 13 Juni 2022 - 17:05 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Potret Tasikmalaya  – Kepala Desa Karangmulya Kecamatan Jamanis Kabupaten Tasikmalaya Wahyudi Hartono usai melaksanakan pembinaan dan arahan kepada semua kader posyandu Aster berlokasi di kewilayahan Ciakar pada Sabtu kemarin (11/06).

Wahyudi mengatakan, pembinaan ini bertujuan untuk penanganan stunting agar para kader bisa terus memantau, khususnya balita dan keluarganya agar lebih fokus lagi dalam penanganan.

“Kegiatan ini bukan dilaksanakan di satu titik saja, akan tetapi di seluruh posyandu yang berada di wilayah Desa Karangmulya sebagai upaya penuntasan kasus stunting,” ucapnya, Senin (13/06/2022).

Pihaknya berharap, pemerintahan desa bisa menuntaskan stunting yang ada di wilayah masing masing posyandu, dengan target bulan Desember tahun 2022 bisa sukses mengurangi angka stunting.

“Terdapat sepuluh posyandu di Karangmulya yang tersebar di empat kewilayahan diantaranya Ciakar, Sangiang Teras, Kalangsari dan  Mulyasari,” terang Wahyudi.

Sementara itu, Anita Ketua Kader Posyandu Aster menjelaskan, materi pembinaan kader posyandu ini yakni untuk mengontrol perkembangan anak, penimbangan berat badan, mengukur mengenai ketinggian dan memberi arahan kepada orang tuanya.

“Agar anak anak balita selalu diberikan makanan bergizi lengkap dan mengandung vitamin, sehingga pertumbuhanya selalu sehat dan maksimal,” tutur Anita.

Dia bersyukur dan mengapresiasi kepala wilayah dan Kades Karangmulya, karena selalu memantau dan mendukung setiap kegiatan posyandu.

“Kami ucapkan terimakasih kepada kepala desa, bidan desa, para kader wilayah petugas dari puskesmas, kepala wilayah dan pihak lainnya,” pungkas Anita. (05)

Loading

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Seperti Anak Kecil, Pengacara ini Injak-injak Meja Persidangan
Miris!! SDN 02 Barengkok Tidak Miliki WC, Siswa Terpaksa BAB di Selokan
Musrenbang Kecamatan Jasinga Dituding Seremonial, Pemuda Walk Out sebagai Mosi Tidak Percaya 
BEM PTNU se-Nusantara Kritik Program MBG: Boros Anggaran, Tidak Efektif dan Berpotensi Gagal
Banyaknya PJU Mati, Begini Tanggapan Ketua Komisi III DPRD Kota Tasikmalaya 
Hari Pers Nasional: Menghargai Kebebasan Pers dan Mengatasi Stigma Negatif Oknum
Bhabinkamtibmas Polsek Pasirwangi Ikut Gotong Royong Atasi Pondasi Bendungan Jebol
Oknum ASN Diduga Kutip Uang Janjikan Lulus P3K, Plt Kadisdik Pakpak Bharat Angkat Bicara 

Berita Terkait

Sabtu, 8 Februari 2025 - 22:18 WIB

Seperti Anak Kecil, Pengacara ini Injak-injak Meja Persidangan

Sabtu, 8 Februari 2025 - 22:05 WIB

Miris!! SDN 02 Barengkok Tidak Miliki WC, Siswa Terpaksa BAB di Selokan

Sabtu, 8 Februari 2025 - 21:56 WIB

Musrenbang Kecamatan Jasinga Dituding Seremonial, Pemuda Walk Out sebagai Mosi Tidak Percaya 

Sabtu, 8 Februari 2025 - 21:20 WIB

BEM PTNU se-Nusantara Kritik Program MBG: Boros Anggaran, Tidak Efektif dan Berpotensi Gagal

Sabtu, 8 Februari 2025 - 21:13 WIB

Banyaknya PJU Mati, Begini Tanggapan Ketua Komisi III DPRD Kota Tasikmalaya 

Berita Terbaru

Berita terbaru

Seperti Anak Kecil, Pengacara ini Injak-injak Meja Persidangan

Sabtu, 8 Feb 2025 - 22:18 WIB