Tak Ada Intervensi, Lokus SMKN 6 Bungursari Tergantung Kajian KCD XII

Rabu, 25 Mei 2022 - 17:02 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Potret Tasikmalaya – Dari sepuluh kecamatan di Kota Tasikmalaya, hanya Bungursari yang sampai saat ini belum memiliki SMA/SMK.

Tanpa lelah, kembali Forum Diskusi Bungursari (Fordiksi), membahas kelanjutan rencana berdirinya lembaga pendidikan yang nantinya akan diberi nama SMKN 6 Tasikmalaya.

Tim prakarsa yang merupakan gabungan dari sejumlah elemen di Bungursari tetap semangat dan solid guna mewujudkan berdirinya SMKN 6 Tasikmalaya, segala wujud pemerataan pendidikan dalam mencerdaskan anak bangsa.

Jajaran Pengurus Tim Prakarsa Tatang Sutarman mengatakan, sesuai pengajuan, ada tiga lokus yang akan ditetapkan sebagai lokasi pembangunan SMKN 6 Tasikmalaya di wilayah Bungursari.

“Kita bersama tim sepakat untuk mengajukan tiga lokus tersebut diserahkan ke Kantor Cabang Dinas (KCD) XII Pendidikan Propinsi Jawa Barat Wilayah Kab/Kota Tasikmalaya untuk dikaji secermat mungkin terkait locus mana yang dinilai tepat untuk berdirinya SMKN 6 Tasikmalaya,” ucapnya di Aula Kecamatan Bungursari, Rabu (25/5/2022).

Pria yang familiar disapa Tatang Toke ini kembali menegaskan, guna terhindar dari ragam tuduhan negatif dalam penentuan lokus, Tim Prakarsa tidak akan melakukan intimidasi atau intervensi kepihak manapun termasuk KCD XII.

Pasalnya, semuanya sepakat termasuk tim, untuk lebih mengedepankan kepentingan warga Bungursari untuk mewujudkan sekolah negeri diwilayah ini, sehingga jangan ada oknum oknum yang mengambil kesempatan dalam kesempitan dalam menentukan locus tersebut.

“Apalagi ada unsur kepentingan pribadi atau kelompoknya. Makanya untuk penetapan lokus ini, Tim Prakasa menyerahkan sepenuhnya kepada pihak KCD XII dinas pendidikan provinsi Jawa Barat wilayah Tasikmalaya untuk dikaji secermat mungkin,” tegas Tatang.

Ditempat sama, Camat Bungursari Sodik Sunandi mengapresiasi sekaligus mendukung penuh rencana Tim Prakarsa, terlebih untuk kepentingan generasi muda.

“Saya berharap rencana pembangunan berdirinya SMKN 6 Tasikmalaya diwilayah Bungursari segera terwujud dan ada dalam kelancaran serta tercipta kondusifitas ditengah masyarakat Bungursari,” tandas Sodik.

Hadir dalam diskusi tersebut, Perwakilan dari KCD XII Propinsi Jawa Barat Wilayah Tasikmalaya Dadang AP, Perwakilan dari Polsek Indihiang dan Koramil Indihiang Bungursari, para Lurah, Forum Bungusari, Tokoh Pemuda dan masyarakat serta Ketua RW dan RT diwilayah Kecamatan Bungursari. (02).

Loading

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Oknum Guru SDN Leuwibodas Tasikmalaya Diduga Lecehkan Wartawan, Sikap Arogan Tuai Kecaman
23 KPM Desa Rawa Selapan Terima Bantuan Langsung Tunai
Jelang Lebaran, Warga Desa Titiwangi Sumringah Terima Bantuan Langsung Tunai
Resahkan Masyarakat, 4 Pemuda Mabuk Diringkus Tim Patroli Polres Garut
Miris, Bulan Ramadan Jadi Alasan Komisi IV DPRD Garut Enggan Sidak PKBM
Heboh, Mayat Pria Tergeletak di Pinggir Sungai Cimanuk: Polsek Tarogong Cek TKP
Tambang Batubara PT. BIP Diduga Melanggar Aturan, Rumah Warga Tanjab Barat Nyaris Roboh
Hari Pertama Operasi Ketupat, Polres Garut Siagakan Anggota di Beberapa Titik Strategis

Berita Terkait

Senin, 24 Maret 2025 - 14:40 WIB

Oknum Guru SDN Leuwibodas Tasikmalaya Diduga Lecehkan Wartawan, Sikap Arogan Tuai Kecaman

Senin, 24 Maret 2025 - 14:29 WIB

23 KPM Desa Rawa Selapan Terima Bantuan Langsung Tunai

Senin, 24 Maret 2025 - 14:01 WIB

Jelang Lebaran, Warga Desa Titiwangi Sumringah Terima Bantuan Langsung Tunai

Senin, 24 Maret 2025 - 13:39 WIB

Resahkan Masyarakat, 4 Pemuda Mabuk Diringkus Tim Patroli Polres Garut

Minggu, 23 Maret 2025 - 22:50 WIB

Miris, Bulan Ramadan Jadi Alasan Komisi IV DPRD Garut Enggan Sidak PKBM

Berita Terbaru

Berita terbaru

23 KPM Desa Rawa Selapan Terima Bantuan Langsung Tunai

Senin, 24 Mar 2025 - 14:29 WIB

Berita terbaru

Resahkan Masyarakat, 4 Pemuda Mabuk Diringkus Tim Patroli Polres Garut

Senin, 24 Mar 2025 - 13:39 WIB

Berita terbaru

Miris, Bulan Ramadan Jadi Alasan Komisi IV DPRD Garut Enggan Sidak PKBM

Minggu, 23 Mar 2025 - 22:50 WIB