Kapolres Bartim Cek Senpi, Verifikasi Administrasi Simsa

Senin, 13 Januari 2025 - 18:22 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Barito Timur, MNP – Kapolres Barito Timur Polda Kalteng, AKBP Eddy Santoso, didampingi oleh Wakapolres Barito Timur dan jajaran Pejabat utama (PJU), Perwira, serta Kapolsek jajaran, melaksanakan kegiatan pengecekan senjata api (senpi) dinas di lingkungan Polres Barito Timur.

Pengecekan dilakukan kepada anggota yang memegang senpi dinas dan bertugas di lapangan, sekaligus memverifikasi kelengkapan administrasi berupa Surat Izin Memegang Senjata Api (Simsa). Senin, (13/1/2025).

Kegiatan Pengecekan dan Pemeriksaan senpi ini dilakukan untuk memastikan bahwa seluruh senjata api dinas berada dalam kondisi baik, terawat, dan aman untuk digunakan.

Selain itu, pemeriksaan Simsa bertujuan memastikan bahwa personel yang diberikan kepercayaan memegang senjata api telah memenuhi syarat administrasi, psikologi, dan pelatihan.

Dalam sambutannya, Kapolres Bartim menekankan pentingnya tanggung jawab dalam memegang dan menggunakan senjata api dinas.

“Senjata api bukan hanya alat pendukung tugas, tetapi juga tanggung jawab besar yang harus dijaga. Anggota wajib mempelajari dan memahami dasar hukum penggunaan kekuatan, termasuk prosedur penggunaan senjata api, untuk mencegah pelanggaran,” ujar Kapolres.

Pada kesempatan tersebut, Kapolres yaitu meminta seluruh anggota untuk merawat senjata api dinas dengan baik agar selalu dalam kondisi layak digunakan.

Anggota juga diwajibkan mempelajari peraturan terkait penggunaan kekuatan dan senjata api, termasuk Perkap tentang penggunaan kekuatan dalam tugas Kepolisian.

Kapolres juga menegaskan bahwa pelanggaran dalam penggunaan senjata api akan ditindak tegas sesuai ketentuan yang berlaku , Semua senjata api dinas yang diperiksa dalam kondisi baik dan terawat.

Simsa anggota yang memegang senpi dinas telah diperiksa, dan personel yang belum melengkapi administrasi diberikan arahan untuk segera menyelesaikannya, Anggota diberikan pengarahan tambahan terkait prosedur dan aturan penggunaan senjata api.

Kegiatan ini berlangsung dengan aman, tertib, dan lancar. Kapolres menegaskan bahwa pengecekan senjata api dinas ini akan dilakukan secara berkala untuk memastikan kesiapan personel dalam mendukung pelaksanaan tugas di lapangan.

Loading

Facebook Comments Box

Penulis : Yulius Yartono

Editor : Redi Setiawan

Berita Terkait

Hejo Forest, Camping Anti Ribet dengan Suasana Hutan Asri
Proyek IKN Terancam Gagal: Anggaran Diblokir, BEM PTNU Soroti Nasib PUPR dan Manipulasi Kebijakan
HPN 2025: Polda Lampung Dukung Pers sebagai Pilar Ketahanan Pangan dan Stabilitas Bangsa
Pemberdayaan Masyarakat Desa Purwasari Melalui Program Ketahanan Pangan Sukses Lahirkan Pengusaha Muda 
Kapan Malam Nisfu’ Sya’ban 2025? Catat Tanggalnya, Mari Kita Raih Keberkahannya
Enam Pimpinan Cabang di Lampung Selatan Gelar Kajian Al Islam Kemuhammadiyahan
Polsek Cibatu Amankan Kendaraan Bermotor Diduga Hasil Kejahatan dan Dua Orang Penerima Barang Curian
Polsek Cilawu bersama Warga Tangkap Pelaku Pencurian di Pabrik Pengolahan Kardus

Berita Terkait

Minggu, 9 Februari 2025 - 20:32 WIB

Hejo Forest, Camping Anti Ribet dengan Suasana Hutan Asri

Minggu, 9 Februari 2025 - 20:10 WIB

Proyek IKN Terancam Gagal: Anggaran Diblokir, BEM PTNU Soroti Nasib PUPR dan Manipulasi Kebijakan

Minggu, 9 Februari 2025 - 20:01 WIB

HPN 2025: Polda Lampung Dukung Pers sebagai Pilar Ketahanan Pangan dan Stabilitas Bangsa

Minggu, 9 Februari 2025 - 14:16 WIB

Pemberdayaan Masyarakat Desa Purwasari Melalui Program Ketahanan Pangan Sukses Lahirkan Pengusaha Muda 

Minggu, 9 Februari 2025 - 14:08 WIB

Kapan Malam Nisfu’ Sya’ban 2025? Catat Tanggalnya, Mari Kita Raih Keberkahannya

Berita Terbaru

Berita terbaru

Hejo Forest, Camping Anti Ribet dengan Suasana Hutan Asri

Minggu, 9 Feb 2025 - 20:32 WIB