Euforia Warga Kota Garut, Kembang Api Hiasi Langit Lapangan Merdeka dan Alun-alun

Senin, 1 Januari 2024 - 06:28 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Garut, MNP – Menjelang malam pergantian Tahun Baru 2024, euforia masyarakat kota Garut menyambut dengan rasa suka cita yang tinggi.

Hal ini bisa dibuktikan dengan berkumpulnya warga Garut mendatangi tempat yang biasa dipakai untuk kegiatan pergantian tahun baru.

Sejak Minggu (31/12/2023) sore hari , warga yang hendak merayakan pesta pergantian tahun baru sudah mulai bedatangan meskipun hujan mengguyur kota Garut.

Ya, seperti tahun tahun sebelumnya yang menjadi pusat berkumpulnya warga di dua titik yaitu lapangan Merdeka (Kerkop) yang berlokasi di jalan Merdeka dan lapangan Oto Iskandinata (Alun Alun).

Mungkin karena sudah menjadi tradisi tahunan, meski tidak ada komando atau panitia yang mengarahkan, semua warga di pelosok Garut berkumpul menunggu pergantian waktu dari tahun 2023 ke 2024.

Percikan kembang api di udara menghiasi kota Garut begitu memasuki pukul 00.00 Wib. Gemuruh suara terompet dan knalpot kendaraan saling bersahutan seakan saling menyapa merayakan pergantian tahun.

Pantauan wartawan MNP, masyarakat yang hadir di Alun alun Kota Garut turut dimanjakan, dengan atraksi kembang api yang dinyalakan.

Terlihat semua bersatu padu dalam momen tahunan ini, bahkan banyak warga yang mengabadikan malam pergantian tersebut untuk menjadi kenangan dan harapan baru di tahun 2024

Yana, salah seorang warga Kecamatan Banyuresmi mengaku sengaja datang untuk merayakan dan menyaksikan malam pergantian tahun.

“Ini salah satu hiburan rakyat, semua ceria merayakan, meski tidak saling kenal, namun warga bersama sama merayakan,” tandasnya.

Loading

Facebook Comments Box

Penulis : Yan/Dedi

Editor : Redi Setiawan

Berita Terkait

Seperti Anak Kecil, Pengacara ini Injak-injak Meja Persidangan
Miris!! SDN 02 Barengkok Tidak Miliki WC, Siswa Terpaksa BAB di Selokan
Musrenbang Kecamatan Jasinga Dituding Seremonial, Pemuda Walk Out sebagai Mosi Tidak Percaya 
BEM PTNU se-Nusantara Kritik Program MBG: Boros Anggaran, Tidak Efektif dan Berpotensi Gagal
Banyaknya PJU Mati, Begini Tanggapan Ketua Komisi III DPRD Kota Tasikmalaya 
Hari Pers Nasional: Menghargai Kebebasan Pers dan Mengatasi Stigma Negatif Oknum
Bhabinkamtibmas Polsek Pasirwangi Ikut Gotong Royong Atasi Pondasi Bendungan Jebol
Oknum ASN Diduga Kutip Uang Janjikan Lulus P3K, Plt Kadisdik Pakpak Bharat Angkat Bicara 

Berita Terkait

Sabtu, 8 Februari 2025 - 22:18 WIB

Seperti Anak Kecil, Pengacara ini Injak-injak Meja Persidangan

Sabtu, 8 Februari 2025 - 22:05 WIB

Miris!! SDN 02 Barengkok Tidak Miliki WC, Siswa Terpaksa BAB di Selokan

Sabtu, 8 Februari 2025 - 21:56 WIB

Musrenbang Kecamatan Jasinga Dituding Seremonial, Pemuda Walk Out sebagai Mosi Tidak Percaya 

Sabtu, 8 Februari 2025 - 21:20 WIB

BEM PTNU se-Nusantara Kritik Program MBG: Boros Anggaran, Tidak Efektif dan Berpotensi Gagal

Sabtu, 8 Februari 2025 - 21:13 WIB

Banyaknya PJU Mati, Begini Tanggapan Ketua Komisi III DPRD Kota Tasikmalaya 

Berita Terbaru

Berita terbaru

Seperti Anak Kecil, Pengacara ini Injak-injak Meja Persidangan

Sabtu, 8 Feb 2025 - 22:18 WIB